Koordinasi KTR & UBM, BIAS dan Skrining Kesehatan UDIKSAR bagi Sekolah di Wilayah Kerja Puskesmas Purwokerto Utara II

Sumampir - 25 Juli 2024
Koordinasi KTR (Kawasan Tanpa Rokok) & UBM (Upaya Berhenti Merokok), BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) dan Skrining Kesehatan UDIKSAR (Usia Pendidikan Dasar) bagi Sekolah di Wilayah Kerja Puskesmas Purwokerto Utara II diikuti oleh Kepala Sekolah atau yang mewakili serta Pengelola Program Puskesmas.
Koordinasi ini dilaksanakan untuk menyamakan persepsi antara Puskesmas dan Sekolah agar kegiatan berjalan dengan lancar. Pembahasan juga terkait teknis pelaksaan serta hambatan yang mungkin dihadapi saat pelaksanaan kegiatan.
.
Komentar